PROGRAM STUDI LANJUT, SMAIT BINA AMAL AWALI KUNJUNGAN PENDIDIKAN KE LP2MP UNDIP

SEMARANG — Rabu, 25 September 2024 tim sukses studi lanjut SMAIT Bina Amal diberikan kesempatan, melaksanakan audiensi ke LP2MP (Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan) UNDIP. Kunjungan tersebut diikuti oleh ibu Zulaichah D. A., S.Si, M.Pd, Eka Mulyanto, S.Pi, Fitriyani SS, Ivan Abdurrohman, S.Pd, Puspita Dwi Widyastuti, M.Pd, dan Alfaristy, S.Pd.

“Diawali dengan sebuah keinginan agar siswa siswi kelas 12 SMAIT Bina Amal dapat melanjutkan kuliah di PTN khususnya UNDIP yang lokasinya tidak jauh dari lokasi sekolah. Sehingga dilaksanakan kunjungan pendidikan ke LP2MP UNDIP. Ibu Emma Noorlyana, SE dan bapak Ir. M. Arfan, S.Kom, M.Eng selaku Ketua Pusat Admisi dan Promosi LP2MP UNDIP selaku narasumber, menyambut kedatangan kami dengan hangat.”, keterangan yang disampaikan Kepala SMIT Bina Amal, Zulaichah.

Dimulai dengan sambutan singkat dari pihak SMAIT Bina Amal dilanjutkan dengan paparan tentang kampus UNDIP dan proses penerimaan mahasiswa baru. Setelah mendengarkan paparan dilanjutkan dengan tanya jawab yang mengupas seputar SNBP, SNBT dan Ujian Mandiri.

Kemudian ditutup dengan pemberian kenang – kenangan dari SMAIT Bina Amal kepada UNDIP dan sebaliknya. Kedepan rencananya akan dilanjutkan dengan program kunjungan siswa siswi SMAIT Bina Amal ke UNDIP (Universitas Diponegoro) Semarang.

Tags: No tags

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *