Wah, Gawat! Energi Akan Habis

Semarang, 18 Februari 2025 – Alhamdulillah telah terselenggarakan puncak tema kelas 6 dengan tajuk “Pembuatan Energi dari Bahan Alternatif”. Acara yang berlangsung pada hari Selasa, 18 Februari 2025 di kelas 6B dan lapangan sekolah ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 6A dan 6B. Puntem pada hari ini didampingi oleh Bu Nabil, Pak fath, Pak Amir, dan Bu Ari.

Berawal pada saat pagi hari yang cerah siswa dan siswi kelas 6A dan 6B dikumpulkan bersama di kelas 6B setelah doa di pagi hari. Acara dibuka oleh Bu Nabil yang seklaigus menyampaikan rangkaian acara dan tujuan diadaknnya puntem 5.

Kegiatan selanjutnya adalah pembahasan materi tentang energi terbarukan oleh Bu Ari diselingi dengan game seru tebak kata dan bendera negara. Selanjutnya siswa mengerjakan lembar kerja dengan kelompoknya masing-masing dan istirahat sejenak.

Setelah waktu istirahat selesai anak-anak diminta untuk merangkai mainan mobil-mobilan dengan motor penggerak bertenaga air. Antusiasme terpancar dari anak-anak, karena bagaimanapun untuk merangkai mainan tersebut dibutuhkan ketelelitian dan kesabaran yang cukup tinggi.

Ada yang kebingungan, ada pula yang menikmati setiap proses yang ada. Setelah mainan selesai dirangkai, maka selanjutnya tibalah saat untuk tes drive mainan tersebut. Hasilnya pun beragam. Ada yang bergerak cepat, lambat bahkan ada yang tidak bergerak dikarenakan arus air yang keluar kurang besar ataupun meleset dari tutup penampung air yang berputar.

Ya begitulah hiruk pikuk pembuatan mainan dengan energi alternatif ini. Semoga siswa siswi kelas 6 SD IT Bina Amal semakin bertambah wawasannya dan bisa memberikan inovasi-inovasi besar untuk tanah air kelak.

Tags: No tags

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *